Resep Cumi Saus Padang Ala Chef Devina Hermawan, Cita Rasa Pedas, Asam, dan Kaya Akan Bumbu

28 Februari 2022, 11:25 WIB
Resep Cumi Saus Padang Ala Chef Devina Hermawan, Cita Rasa Pedas, Asam, dan Kaya Akan Bumbu /Tangkapan Layar/Youtube Devina Hermawan

IniPurworejo.com - Chef Devina Hermawan kali ini akan berbagi resep cumi saus Padang.

Cumi Saus Padang menjadi salah satu menu favorit yang banyak dipesan orang saat makan di restoran seafood.

Kali Chef Devina Hermawan akan berbagi resep cumi saus Padang dengan cita rasa pedas, asam, dan kaya akan bumbu.

Baca Juga: Dorong Pengembangan Desa Wisata, Pemprov Jateng Anggarkan Rp18,5 Miliar untuk 131 Desa Wisata

Selain cumi, saus padang ini juga cocok dipadukan dengan udang, kepiting, kerang, ikan, dan seafood lainnya.

Dilansir IniPurworejo.com dari kanal Youtube Devina Hermawan, berikut resep cumi saus padang ala Chef Devina Hermawan.

Resep Cumi Saus Padang

Bahan bumbu halus:

7 siung bawang merah
4 siung bawang putih
6 cabai keriting
2 sdm minyak goreng.

Baca Juga: 240 Warga Sipil Ukraina jadi Korban Invasi Rusia, 64 Tewas dan 160.000 Mengungsi

Bahan lainnya:

750 gr cumi segar
½ sdt garam
1 sdm baking soda
1 batang serai, geprek
3 daun jeruk
1 buah jahe, geprek
2 sdm saus tomat
2 sdm Sambel Cap Ibu Jari
2 sdm saus tiram
100 ml air
2 sdm air asam jawa
1 cabai merah, iris
1 batang daun bawang, iris
1 buah bawang bombai, iris
1 sdt garam
1 sdt gula
½ sdt merica.

Baca Juga: Desa Pandanrejo Purworejo Gelar Kirab Kambing Etawa, Tradisi Baritan Memandikan Kambing Etawa

Langkah cara memasak:

1. Pisahkan kepala dan badan cumi, buang kotoran dan tulangnya. Cuci bersih, lalu potong 1-2 cm tergantung ukuran cumi

2. Rendam cumi dengan baking soda, garam, dan air selama 15-20 menit

3. Buang air rendaman dan cuci bersih cumi kemudian saring

4. Siapkan bumbu halus, blender cabai keriting, bawang merah, bawang putih, dan minyak hingga halus

Baca Juga: Viral di TikTok, Berikut Lirik Lagu 'Dear Deary' yang Dinyanyikan Els Warouw

5. Tumis bumbu halus masukkan bawang bombai, cabai merah, serai geprek (ikat), daun jeruk, dan jahe geprek

6. Tambahkan air, saus tomat, saus tiram, air asam jawa, dan Sambel Cap Ibu Jari. Aduk rata

7. Di pan berbeda, goreng cumi sebentar. Pastikan minyak benar-benar panas

8. Masukkan cumi ke saus, lalu bumbui dengan garam, gula, dan merica

9. Tambahkan daun bawang, masak sebentar

Baca Juga: Tradisi Unik Rajaban Desa Wadasmalang Kebumen, Warga Berlomba Sajikan Ambeng Jumbo, Nilainya Fantastis

10. Cumi Saus Padang siap disajikan.

Demikian resep cumi saus padang ala Chef Devina Hermawan. Semoga bermanfaat.***

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler