Berdesakan di Kuil India, 12 Peziarah Tewas Terinjak-Injak

- 1 Januari 2022, 17:09 WIB
Umat Hindu berada di dalam kompleks Kuil Kashi Vishwanath jelang peresmian koridor yang baru di kuil tersebut oleh PM India Narendra Modi di Varanasi, India, 12 Desember 2021. ANTARA/Reuters/Pawan Kumar.
Umat Hindu berada di dalam kompleks Kuil Kashi Vishwanath jelang peresmian koridor yang baru di kuil tersebut oleh PM India Narendra Modi di Varanasi, India, 12 Desember 2021. ANTARA/Reuters/Pawan Kumar. /

IniPurworejo.com- Sedikitnya 12 peziarah tewas terinjak-injak dan puluhan lainnya terluka di sebuah Kuil Hindu Mata Vaishno Devi Bhawan di Kashmir, Sabtu 1 Januari 2022, pagi dini hari.

“Dua belas peziarah meninggal dan 14 terluka dalam peristiwa pada dini hari ini di kuil Mata Vaishno Devi,” kata petugas kepolisian, Mukesh Singh.

Kuil Mata Vaishno adalah salah satu kuil Hindu yang paling dihormati di India utara, dengan puluhan ribu pengunjung berdoa setiap hari

"Semua yang terluka telah dirawat di rumah sakit", kata Mukesh.

"Desak-desakan pecah ketika kerumunan besar umat datang untuk menandai awal Tahun Baru, memasuki kuil Vaishno Devi Bhawan," kata petugas lainnya.

Petugas kemanan mengatakan bahwa saat ini penyelidikan tingkat tinggi telah dilakukan untuk menyelidiki peristiwa itu.

Sementara itu Perdana Menteri India, Narendra Modi menyesalkan kejadian itu.

"Sangat sedih dengan hilangnya nyawa karena terinjak-injak di Mata Vaishno Devi Bhawan," kata Perdana Menteri Narendra Modi, dalam pesan belasungkawa.***

Editor: Andi Susanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah