Korban Kedua Pemancing Tenggelam di Perairan Pantai Menganti Cilacap Berhasil Ditemukan

- 15 Januari 2022, 13:16 WIB
Tim Sar Gabungan mengevakuasi Korban Kedua Pemancing yang Tenggelam di Perairan Pantai Menganti Cilacap
Tim Sar Gabungan mengevakuasi Korban Kedua Pemancing yang Tenggelam di Perairan Pantai Menganti Cilacap /IniPurworejo/HansWb/

IniPurworejo.com - Tim SAR Gabungan berhasil menemukan dan mengevakuasi korban kedua yang bernama Andri (38). Korban merupakan satu dari dua korban kecelakaan kapal Man Over Boat (MOB) di perairan Pantai Menganti Kecamatan Kesugihan Kabupaten Cilacap

Korban diketemukan oleh Tim SAR Gabungan pada pukul 03.40 WIB, 20 meter ke arah timur dari lokasi kejadian. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Selanjutnya korban di evakuasi dan langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Baca Juga: Satu Korban Pemancing Tenggelam di Perairan Pantai Menganti Cilacap Berhasil Ditemukan

Korban Andri ini diketahui tenggelam bersama satu rekannya pada Kamis 13 Januari 2022 Pukul 17.00 WIB. Saat itu korban bersama rekannya hendak pulang dari memancing perahu, tiba-tiba perahu yang ditumpangi terbalik sehingga mereka tenggelam dan terbawa arus.

Korban tenggelam diketahui bernama Handi Oktaria (45) asal Jeruk Legi Kabupaten Cilacap dan Andri (38) asal Benggala Mertasinga Kabupaten Cilacap.

Baca Juga: Perahu Terbalik, Dua Pemancing Tenggelam di Pantai Menganti Cilacap

Dengan diketemukannya seluruh korban, maka Operasi SAR dinyatakan selesai dan seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing.***

Editor: Hans Wb

Sumber: Basarnas Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x