Kesetrum Alat Tangkap Ikan Miliknya Sendiri, Warga Kebumen Meninggal di Sungai, Polisi Ingatkan Hal Ini

- 24 Juni 2022, 12:11 WIB
Polisi melakukan olah TKP di lokasi ditemukannya warga yang meninggal kesetrum alat tangkap ikan miliknya sendiri.
Polisi melakukan olah TKP di lokasi ditemukannya warga yang meninggal kesetrum alat tangkap ikan miliknya sendiri. /Humas Polres Kebumen

 

IniPurworejo.com - Seorang penangkap ikan menggunakan alat setrum dilaporkan meninggal dunia di Kebumen, Jawa Tengah, Jumat, 24 Juni 2022.

Korban bernama Miftakhurrohman (21) warga Desa Pondokgebangsari, Kecamatan Kuwarasan, Kebumen, meninggal kesetrum alat tangkap ikan miliknya sendiri.

Korban sudah ditemukan meninggal dunia di Sungai Karangmalang, desa tempat tinggalnya, Jumat pagi.

Baca Juga: PT Ulam Tiba Halim Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 atau S1 Semua Jurusan, Simak Syarat Lengkapnya

Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin melalui Kasubsi Penmas Aiptu S Catur Nugraha, mengatakan korban pertama kali ditemukan oleh warga sekitar saat bersepeda.

Awalnya salah satu saksi melihat korban sudah tergeletak dengan posisi tengkurap di aliran sungai.

"Tidak jauh dari tubuh korban ditemukan mesin setrum ikan lengkap dengan aki yang dirakit sedemikianrupa," kata Catur.

Dari hasil penyelidikan yang dilakukan oleh Polsek Kuwarasan, diduga kuat korban tersetrum listrik dari alat yang dibawanya.

Baca Juga: Ini Harga Emas Antam dan UBS Terbaru yang Dijual Pegadaian Hari Ini 24 Juni 2022, Cek Dulu Sebelum Membeli

Keterangan ini diperkuat dari hasil pemeriksaan Tim Medis setempat yang juga ikut memeriksa korban.

Catur mengungkapkan, selain dilarang karena melanggar Undang-Undang, penggunaan alat setrum untuk menangkap ikan juga berbahaya dan berakibat fatal.

Larangan menggunakan setrum dalam menangkap ikan tertuang dalam Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perikanan, Pasal 9 ayat (1) UU No. 45 Tahun 2009 tentang Perikanan.

Baca Juga: Aquarius Anda Sangat Beruntung, Pisces Buang Pikiran Negatif, Ini Ramalan Zodiak Hari Ini Jumat 24 Juni 2022

Dalam pasal tersebut disebutkan, setiap orang dilarang melakukan penangkapan ikan dan/atau pembudidayaan ikan dengan menggunakan bahan kimia, bahan biologis, bahan peledak, alat dan/atau cara, dan/atau bangunan yang dapat merugikan dan/atau membahayakan kelestarian sumber daya ikan dan/atau lingkungannya di wilayah pengelolaan perikanan Republik Indonesia.

"Jadi selain membahayakan, menangkap ikan dengan alat setrum juga melanggar hukum," ujarnya.

Catur mengimbau agar warga menghentikan penggunaan alat setrum saat menangkap ikan.

Baca Juga: Praktis Ekonomis, Resep Mie Setan ala Chef Devina Hermawan: Mudah Membuatnya Sendiri di Rumah

Jika ditemui ada warga yang melakukan tangkap ikan menggunakan alat setrum agar segera dilaporkan ke kantor polisi terdekat.***

Editor: Sudarno Ahmad Nashori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah