Realisasi Investasi di Cilacap Capai Rp1,2 Triliun, Tahun ini Targetnya Dinaikan jadi Rp4 triliun

- 3 Januari 2022, 16:37 WIB
PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit IV Cilacap merupakan salah satu penyumbang investasi terbesar di Kabupaten Cilacap pada tahun 2021.
PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit IV Cilacap merupakan salah satu penyumbang investasi terbesar di Kabupaten Cilacap pada tahun 2021. /ANTARA/Sumarwoto

IniPurworejo.com - Meski masih dalam suasana pandemi COVID-19, realisasi investasi di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, pada 2021 melampaui target yang ditetapkan.

Investasi di Kabupaten Cilacap pada 2021 ditargetkan sebesar Rp1 triliun dan realisasinya mencapai Rp1,2 triliun.

"Sehingga dapat melampaui target," kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Cilacap Awaluddin Muuri, Senin, 3 Januari 2022.

Baca Juga: Awal 2022, Omicron Pertama Terdeteksi di Jatim, Khofifah Minta Warga Tidak Panik

Ia mengakui pandemi Covid-19 turut berpengaruh terhadap pencapaian target investasi di Kabupaten Cilacap. Meskipun dampaknya tidak terlalu besar.

Akan tetapi jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, kata dia, realisasi investasi pada 2020 justru mencapai Rp3,9 triliun. Atau meningkat di atas 400 persen dari target sebesar Rp913 miliar.

Menurut dia, investasi di Cilacap pada 2021 didominasi oleh industri-industri besar. Seperti pengembangan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) dan Pertamina.

"Proyek RDMP (Refinery Development Master Plan) di Pertamina Cilacap, kemudian perluasan S2P (PT Sumber Segara Primadaya selaku pengelola PLTU Karangkandri, red.) sangat mempengaruhi," ungkapnya.

Baca Juga: Tinggalkan PSMS Medan, Rahmad Hidayat Cepat Terima Pinangan PSIS, Ini Alasannya

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah