Potensi Gelombang Tinggi Terjang Perairan Selatan Jabar, Jateng dan DIY, BMKG Keluarkan Peringatan Dini

- 23 Maret 2022, 10:15 WIB
Potensi Gelombang Tinggi Terjang Perairan Selatan Jabat, Jateng dan DIY, BMKG Keluarkan Peringatan Dini
Potensi Gelombang Tinggi Terjang Perairan Selatan Jabat, Jateng dan DIY, BMKG Keluarkan Peringatan Dini /Sudarno Ahmad Nashori/IniPurworejo.com

IniPurworejo.com - Gelombang tinggi berpotensi terjadi di wilayah Perairan Selatan Jawa dan Samudera Hinda Selatan Jawa Barat, Jawa Tengah dan DIY

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pun kembali mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi ini.

Dikutip IniPurworejo.com dari instagram @bmkgcilacap, Rabu, 23 Maret 2022, BMKG memprakirakan gelombang tinggi mencapai 2,5-4 meter.

Baca Juga: Kecelakaan Maskapai China Eastern Airlines jadi Tragedi Penerbangan Terburuk, Seluruh Penumpang Diyakini Tewas

Peringatan dini gelombang tinggi berlaku tanggal 23 Maret2022 pukul 07.00 sampai 24 Maret 2022 pukul 07.00 WIB.

Dalam penjelasannya, BMKG menyampaikan pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Timur Laut-Tenggara dengan kecepatan angin berkisar 5-20 knot.

Sedangkan, di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Barat Daya-Barat Laut dengan kecepatan angin berkisar 5-25 knot.

Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Maluku, Perairan Utara Kepulauan Sula, Laut Seram dan Laut Banda.

Baca Juga: Jelang Ramdhan, Lima Hal Harus Disiapkan, Ustadz Abdul Somad: Taubat Nasuha Hingga Uang untuk Sedekah

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah