ABTI Purworejo dan KKG Penjasorkes Adakan Pendidikan dan Pelatihan Bola Tangan

- 23 Desember 2021, 14:28 WIB
KKG Penjasorkes dan ABTI Adakan Pelatihan Bola Tangan
KKG Penjasorkes dan ABTI Adakan Pelatihan Bola Tangan /IniPurworejo.Com/HansWb/

IniPurworejo.com - Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes) Kecamatan Kemiri bekerja sama dengan Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) Kabupaten Purworejo menyelenggarakan Pendidikan dan Pelatihan Bola Tangan.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 4 hari yaitu mulai tanggal 20-23 Desember 2021.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di SD N Kemiri untuk materi teori dan di lapangan Family Futsal Kemiri untuk materi praktiknya.

Dalam kegiatan pelatihan tersebut ABTI kabupaten Purworejo memberikan materi tentang sejarah bola tangan, teknik dasar bola tangan, peraturan pertandingan, dan teknik perwasitan.

"Tujuan dari kegiatan ini selain untuk pengembangan karir guru juga diharapkan guru bisa mengajarkan olahraga bola tangan di sekolahnya masing-masing sehingga nantinya Kecamatan Kemiri bisa mengirimkan atlet bola tangan dalam even Popda Kabupaten di Tahun 2022 mendatang", ujar Sutopo, S.Pd., selaku Ketua Panitia Penyelenggara Diklat Bola Tangan. 

Baca Juga: Ditahan Imbang Singapura 1-1, Shin Tae-yong Bilang Skuad Garuda Kelelahan

Adam Setiawan, S.Pd., selaku ketua KKG Penjasorkes Kecamatan Kemiri menambahkan bahwa setelah kegiatan ini KKG kecamatan Kemiri akan lebih mendalami olahraga ini dengan cara menyempatkan bermain bola tangan bersama secara rutin seminggu sekali sehingga diharapkan bisa mengelola penyelenggaraan popda bola tangan di tingkat Kecamatan Kemiri.

Sementara itu Akhmad Mujahidin Tsani, S.Pd.Jas. ketua ABTI Kabupaten Purworejo menyambut baik kerjasama pelatihan ini karena akan membuat perkembangan bola tangan di kecamatan Purworejo semakin luas.

Baca Juga: Antisipasi Kebakaran Ratusan Siswa dan Guru Belajar Pemadaman Kebakaran

Halaman:

Editor: Hans Wb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x