BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Setinggi 6 Meter di Jabar, Jateng dan Yogyakarta: Ini Wilayahnya

- 13 Juli 2023, 11:13 WIB
Peringatan Dini Gelombang Tinggi di Perairan Selatan Jawa.
Peringatan Dini Gelombang Tinggi di Perairan Selatan Jawa. /Pixabay

INIPURWOREJO.COM - Warga yang tinggal di wilayah pesisir selatan Jawa diimbau waspada menyusul potensi gelombang tinggi hingga enam meter.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pun mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berlaku mulai 13 Juli 2023 pukul 07.00 WIB sampai 14 Juli 2023 pukul 07.00 WIB.

Potensi gelombang tinggi tersebut, menurut BMKG, berpotensi terjadi di laut selatan Jawa Barat, Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Para Pemimpin Kota Tuban, Inilah Daftar Nama Bupati Tuban yang Membangun Masa Depan

BMKG memperkirakan gelombang tinggi di selatan Jawa tersebut mencapai empat hingga enam meter atau masuk kategori sangat tinggi.

Dalam keterangannya, BMKG menyebut pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari tenggara-barat daya dengan kecepatan angin 4-20 knot.

Sedangkan, di wilayah Indonesia bagian selatan umumnya bergerak dari timur-tenggara dengan kecepatan 8-25 knot.

Kecepatan angin tertinggi terpantau di Selat Sunda bagian selatan, Laut Banda, Perairan Kepulauan Semata-Kepulauan Tanimbar dan Laut Arafuru.

Baca Juga: Jajaran Nama Bupati Di Trenggalek yang Menginspirasi Kita Semua, Wajib Diketahui

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x