Resep Buntut Goreng Kremes Sambal Balado Ala Chef Devina Hermawan, Mudah Bikin Sendiri di Rumah

20 Mei 2022, 10:59 WIB
Resep Buntut Goreng Kremes Sambal Balado Ala Chef Devina Hermawan /Tangkapan layar/Youtube Devina Hermawan

IniPurworejo.com - Berikut resep buntut goreng kremes sambal balado yang dibagikan oleh Chef Devina Hermawan.

Chef Devina Hermawan berbagi resep ini lengkap dengan cara memasaknya.

Dilansir IniPurworejo.com dari kanal Youtube Devina Hermawan, berikut resep buntut goreng kremes sambal balado ala Chef Devina Hermawan.

Baca Juga: Lokasi Pelayanan Perpanjangan SIM di Yogyakarta Hari ini, Jumat, 20 Mei 2022: Cek Syarat dan Jam Pelayanannya

Resep Buntut Goreng Kremes Sambal Balado (untuk 8-10 porsi)

Bahan:

2 kg buntut sapi
3 liter air
6 siung bawang putih halus
6 siung bawang merah
36 gr jahe, geprek
½ sdm lada putih
2 sdm garam
1 sdm kaldu bubuk / penyedap
3 sdm gula pasir
5 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
1 batang serai, geprek.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Pelayanan SIM Keliling di Jakarta, Hari ini, Jumat, 20 Mei 2022: Cek Masa Berlaku SIM Anda

Sambal balado:

200 gr cabai keriting
30 gr cabai rawit merah
9 siung bawang merah
3 siung bawang putih, potong
1 buah tomat, potong
1 sachet terasi, bakar
80 ml air
1 sdt garam
1 sdt penyedap
1 ½ sdm gula aren
2 iris lengkuas
1 batang serai
2 lembar daun jeruk
3 lembar daun salam
Minyak Goreng Fortune untuk menumis.

Baca Juga: Lowongan Kerja, PT Java Logistics International Cari Pencaker yang Memiliki Leadership, Ini Cara Melamarnya

Bahan kremesan:

1 butir telur
7 sdm tepung tapioka
2 sdm tepung beras
2 sdt baking powder
200 ml air ungkepan buntut
50 gr es batu atau air es (opsional)
Bumbu-bumbu sesuai selera.

Lainnya:

Tepung tapioka
Minyak Goreng Fortune untuk menggoreng
Nasi
Timun.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini, Jumat, 20 Mei 2022, Capricorn, Aquarius dan Pisces: Upaya Anda Akan Menuai Hasil

Cara membuat

1. Masukkan bawang putih halus, bawang merah, jahe, serai, daun salam, daun jeruk, buntut, air, garam, lada putih, kaldu bubuk dan gula ke dalam presto, masak selama satu jam

2. Setelah empuk, tiriskan buntut lalu saring air ungkepan, pindahkan ke dalam mangkuk

3. Untuk sambal balado, panaskan minyak goreng Fortune, masukkan cabai keriting,cabai rawit, bawang putih, bawang merah, terasi yang telah dibakar dan tomat, masak hingga sedikit layu

4. Pindahkan ke dalam food processor, haluskan lalu tumis kembali

5. Masukkan lengkuas, serai, daun salam dan daun jeruk, aduk rata

Baca Juga: Hasil SEA Games 2021 Vietnam: Timnas Indonesia Kembali Gagal Melaju ke Final, Kalah 0-1 dari Thailand

6. Tambahkan air, garam, penyedap dan gula aren, masak hingga air menyusut

7. Untuk kremesan, campurkan tepung tapioka, tepung beras baking powder, air ungkepan, telur dan es batu aduk rata

8. Panaskan minyak goreng Fortune, goreng kremesan hingga matang di api sedang, tiriskan

9. Celupkan buntut ke dalam tepung basah kremesan kemudian goreng, tiriskan

10. Untuk cara kedua, balurkan buntut ke dalam tepung tapioka lalu ke dalam tepung basah kremesan kemudian goreng hingga kuning keemasan, tiriskan

11. Buntut goreng kremes siap disajikan dengan nasi dan timun sebagai pelengkap.

Baca Juga: Gempa Bumi Bermagnitudo 2,6 Guncang Barat Daya Purworejo Jumat Pagi, Ini Lokasi Persisnya

Demikian resep buntut goreng kremes sambal balado ala Chef Devina Hermawan. Semoga bermanfaat.***

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler