Resep Tahu Cabai Garam Ala Chef Devina Hermawan, Mudah Cara Membuatnya, Praktis

- 2 Maret 2022, 11:24 WIB
Resep Tahu Cabai Garam Ala Chef Devina Hermawan, Mudah Cara Membuatnya, Praktis
Resep Tahu Cabai Garam Ala Chef Devina Hermawan, Mudah Cara Membuatnya, Praktis /Tangkapan layar/Youtube Devina Hermawan

IniPurworejo.com - Chef Devina Hermawan kali berbagi resep tahu cabai garam.

Kreasi olahan tahu ini banyak digemari karena cocok disantap sebagai teman nasi atau disajikan sebagai camilan.

Lembutnya tahu sutra dipadukan dengan cabai, garam, dan bawang putih menjadi semakin nikmat, apalagi saat musim hujan seperti sekarang.

Baca Juga: Sulit Diperoleh Masyarakat, Minyak Goreng Justru jadi Penahan Laju Inflasi di Jawa Tengah, Kok Bisa ya?

Dilansir IniPurworejo.com dari kanal Youtube Devina Hermawan, berikut resep tahu cabai garam ala Chef Devina Hermawan.

Resep Tahu Cabai Garam

Bahan:

10 Tahu sutra putih ukuran kecil

10 bawang putih cincang

10 bawang merah cincang

100-200 gr tepung maizena

2 batang daun bawang iris

5-10 cabai rawit sesuai selera

Gula, garam, dan kaldu jamur sesuai selera (kaldu jamur bisa diganti kaldu ayam, kaldu sapi, atau MSG).

Baca Juga: Loker Terbaru, Wisata Niaga Hotel Purwokerto Buka Lowongan untuk Content Creator dan Barista, Cek Syaratnya

Minyak goreng secukupnya.

Langkah cara membuat:

1. Potong tahu menjadi beberapa bagian, lalu rendam di air garam

2. Lapisi tahu dengan tepung maizena

3. Diamkan 2-3 menit lalu goreng hingga kering

4. Tumis bawang putih hingga kering, lalu tiriskan

5. Tumis bawang merah hingga layu dan harum

6. Masukkan daun bawang dan cabai rawit

7. Tambahkan gula, garam, dan kaldu jamur sesuai selera

8. Masukkan tahu yang sudah digoreng

9. Masukkan bawang putih kering, aduk merata dengan tumisan bumbu

10. Tahu Cabai Garam siap disajikan.

Baca Juga: Optimalisasi PAD, DPRD Purworejo Setujui Raperda Retribusi Persetujuan Bangunan Gedung

Demikian resep tahu cabai garam ala Chef Devina Hermawan. Semoga bermanfaat.***

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah