Resep Ayam Kuluyuk Krispi Gurih Asam Manis ala Chef Devina Hermawan, Begini Cara Membuatnya untuk 5 Porsi

- 16 Mei 2023, 09:24 WIB
Resep ayam kuluyuk krispi yang simpel membuatnya dari Chef Devina Hermawan.
Resep ayam kuluyuk krispi yang simpel membuatnya dari Chef Devina Hermawan. /Tangkapan layar/Youtube Devina Hermawan

INIPURWOREJO.COM - Begini cara membuat resep ayam kuluyuk krispi yang gurih asam manis ala Chef Devina Hermawan.

Chef Devina Hermawan membagikan resep ayam kuluyuk krispi untuk lima Porsi.

Tak seribet yang dibayangkan, membuat resep ayam kuluyuk krispi ala Chef Devina Hermawan cukup mudah.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 39 Kegiatan 2.5 Semester 2 Mengidentifikasi Teks Iklan

Dilansir IniPurworejo.com dari kanal Youtube Devina Hermawan, berikut resep ayam kuluyuk krispi untuk 5 porsi:

Bahan:

  • 400 gr dada ayam filet
  • 1 butir telur
  • 1 sdt baking powder
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1 sdm kecap asin
  • Tepung tapioka untuk pelapis

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 55 dan 56: Cerita Fantasi Ruang Dimensi Alpha

Bahan saus asam manis:

  • ½ buah bawang bombai
  • 2 buah cabai merah
  • 150 gr nanas
  • 1 sdm margarin
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt cuka
  • 3 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus sambal
  • 275 ml air
  • 1 ½ sdm maizena.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 55 dan 56: Cerita Fantasi Ruang Dimensi Alpha

Langkah:

1. Iris miring dada ayam kurang lebih dengan ketebalan 3 mm lalu marinasi dengan kaldu ayam bubuk, baking powder dan kecap asin, aduk rata

2. Tambahkan telur, aduk hingga rata lalu lapisi dengan tepung tapioka, aduk rata. Diamkan 2-3 menit

3. Potong besar cabai merah yang telah dibuang biji, nanas, dan bawang bombai, sisihkan

4. Panaskan minyak, goreng ayam di api besar hingga kering dan kecokelatan, tiriskan

5. Panaskan wajan, masukkan margarin dan bawang bombai, tumis hingga wangi kemudian masukkan saus tomat, saus sambal, gula pasir, dan cuka, aduk rata

Baca Juga: DEPOK MENAKJUBKAN! Ini 22 SMA Terbaik di Depok Jawa Barat Masuk Top 1000 Berdasarkan Nilai UTBK

6. Larutkan air dengan maizena lalu tuang ke dalam wajan, aduk rata

7. Masukkan nanas dan cabai merah, masak hingga mengental

8. Susun ayam di dalam piring saji lalu siram dengan saus asam manis

9. Ayam kuluyuk krispi siap disajikan.

Nah itulah resep ayam kuluyuk krispi ala Devina Hermawan. Selamat mencoba.***

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x