Tiga Kota di Jateng Masuk 10 Kota Paling Toleran di Indonesia, Salah Satunya Kota Magelang, Ini Tanggapan Aziz

31 Maret 2022, 14:15 WIB
Ilustrasi. Alun-alun Kota Magelang, Jawa Tengah. /Pemkot Magelang

IniPurworejo.com - Sebanyak tiga kota di Jawa Tengah masuk dalam 10 kota paling toleran di Indonesia tahun 2021.

Prestasi ini berdasarkan riset Indeks Kota Toleran (IKT) oleh SETARA Institute for Democracy and Peace.

Tiga kota tersebut, yakni Kota Salatiga, Kota Magelang dan Kota Surakarta.

Baca Juga: Keturunan PKI Boleh jadi Prajurit TNI, Jenderal Andika: Hapus Pertanyaan Hubungan Kekerabatan dengan PKI

Hasil riset IKT SETARA Institute for Democracy and Peace, Kota Magelang menempati posisi keenam dengan meraih skor 6.020 dan mengungguli Kota Ambon di posisi ketujuh dengan skor 5.900.

Kota Bekasi di posisi kedelapan dengan skor 5.830, Surakarta di posisi kesembilan dengan skor 5.783, dan Kediri di posisi ke-10 dengan skor 5.733.

Sementara, posisi lima besar ditempati Singkawang di urutan pertama dengan skor 6.483, Manado urutan kedua dengan skor 6.400.

Kota Salatiga urutan ketiga dengan skor 6.337, Kupang urutan keempat dengan skor 6.337, dan Tomohon urutan kelima dengan skor 6.133.

Wali Kota Magelang Muchamad Nur Aziz, mengatakan dia menerima penghargaan Kota Magelang sebagai kota paling toleran itu di Jakarta, Rabu,30 Maret 2022 malam.

Baca Juga: Pembangunan Tol Yogyakarta-Bawen Dimulai, Bakal Lintasi Kawasan Cagar Budaya Hingga Sungai Lahar Dingin

Aziz mengaku bangga dengan apresiasi yang diberikan SETARA Institute for Democracy and Peace.

Terlebih Kota Magelang adalah satu-satunya kota yang di 2020 tidak masuk 10 besar, tapi kini di 2021 langsung merangsek ke enam besar.

"Ini penghargaan bagi warga Kota Magelang karena sikap toleransi masyarakat yang tinggi. Beragamnya agama, ras, dan budaya bukan menjadi penghalang untuk selalu bersikap toleran kepada sesama," katanya.

Aziz menjelaskan komponen penilaian yang menjadi daya unggul Kota Magelang adalah Program Magelang Agamis (Programis). Yakni mewujudkan kampung-kampung religi.

Dengan penghargaan tersebut, dia meminta seluruh jajaran Pemerintah Kota Magelang dan masyarakat untuk lekas berpuas diri.

Baca Juga: Janji Kurangi Serangan, Rusia Geser Pasukan dari Kiev, Amerika: Ancaman Belum Berhenti

Prestasi itu justru harus menjadi pemacu semangat untuk Pemkot Magelang selalu mendorong masyarakat agar senantiasa berlaku toleran dengan sesama.

"Pemkot juga berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat tanpa pandang bulu, tanpa diskriminasi. Semua lapisan masyarakat harus dilayani dengan baik sehingga tercapai kesejahteraan," jelasnya.

Direktur Eksekutif SETARA Institute for Democracy and Peace Ismail Hasani, mengatakan salah satu bentuk inisiatif SETARA Institute for Democracy and Peace adalah melakukan IKT.

Dimana di 2021 merupakan publikasi ke lima yang dilakukan, setelah terbit pada tahun 2015, 2017, 2018, dan 2020.

"Studi indexing yang dilaksanakan tim peneliti kami ini masih berada dalam satu rumpun research area dengan riset kondisi kebebasan beragama berkeyakinan di Indonesia yang sudah dilakukan sejak tahun 2007," ujar dia.

Baca Juga: Resep Salad Buah Ala Chef Devina Hermawan, Creamy Tapi Tetap Segar, Cocok untuk Menu Buka Puasa

Studi indexing tersebut bertujuan untuk mempromosikan pembangunan dan pembinaan ruang-ruang toleransi di kota, yang dilakukan oleh pemerintah kota setempat, baik melalui tindakan aktif maupun tindakan pasif.

Tindakan aktif seperti penghapusan kebijakan diskriminatif atau pemberian izin pendirian tempat ibadah kelompok keagamaan minoritas.

Sementara tindakan pasif ialah dengan tidak mengeluarkan kebijakan yang tidak kondusif atau restriktif atas terwujudnya toleransi dalam ruang-ruang interaksi negara-warga atau warga-warga.

Berikut 10 besar kota paling toleran di Indonesia hasil riset IKT SETARA Institute for Democracy and Peace.

Baca Juga: Awal Ramadhan 2022, Sekolah Libur 3 Hari, Berikut Jadwal Lengkapnya Sesuai Kalender Pendidikan April

1. Kota Singkawang skor 6.483
2. Kota Manado skor 6.400
3. Kota Salatiga skor 6.337
4. Kota Kupang skor 6.337
5. Tomohon skor 6.133.
6. Kota Magelang skor 6.020
7. Kota Ambon skor 5.900
8. Kota Bekasi skor 5.830
9. Kota Surakarta skor 5.783
10. Kota Kediri skor 5.733.***

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler