Siap-siap Nobar Timnas Indonesia VS Uzbekistan di Alun-alun Purworejo!

- 29 April 2024, 08:46 WIB
Nobar Timnas Indonesia VS Uzbekistan di Alun-alun Purworejo
Nobar Timnas Indonesia VS Uzbekistan di Alun-alun Purworejo /purworejokab.go.id/

INIPURWOREJO.COM - Bupati Purworejo, Yuli Hastuti, SH, telah menerima masukan dari warga yang ingin mendukung Timnas U23 Indonesia. Upaya ini diwujudkan dengan menggelar acara Nonton Bareng pertandingan semi final AFC U23 pada Senin, 29 April 2024, di kompleks romansa kuliner kawasan alun-alun Purworejo.

Acara ini akan menampilkan pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Uzbekistan, dimulai pukul 20.00 WIB, dan akan memanfaatkan layar Videotron.

Baca Juga: Polres Purworejo, Forkopimda dan FKUB Kabupaten Purworejo Gelar Doa Bersama

Yudhie Agung Prihatno, Kadin Kominfostasandi, menyampaikan pada Sabtu (27/04/2024) bahwa proses ini memiliki dinamika tersendiri, terutama berkaitan dengan hak siar. Sebagai pemerintah daerah, Bupati menginginkan agar acara Nonton Bareng ini dapat terselenggara dengan memperhatikan regulasi yang berlaku.

"Alhamdulillah dengan dukungan dan bantuan Ibu Bupati juga Forkopimda, Insya Allah nonton bareng dapat kita selenggarakan" jelas Yudhie di kantornya.

"Ayo dukung dan ramaikan Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia dalam ajang semi final AFC U23 2024", pungkasnya.

Seperti yang sudah diketahui bahwa memang  Timnas Indonesia di kelompok umur U23 saat ini sedang berada di Qatar untuk mengikuti kompetisi AFC U23. Kompetisi tersebut diikuti oleh semua negara di Wilayah Asia. 

Pada Jumat tanggal 26 April 2024 yang lalu, Rizky Ridho dan kawan-kawan telah berhasil mengalahkan salah satu raksasa sepakbola Asia yaitu Korea Selatan. Dengan perjuangan yang sangat tidak mudah dan bahkan harus sampai pada babak adu penalty, Timnas besutan Shin Tae Yong berhasil unggul dan berhak maju ke babak semifinal.

Baca Juga: Buka Acara Panen Hasil Belajar Angkatan 9 Program Guru Penggerak, Bupati: Guru Penggerak Harus Terus Bergerak

Halaman:

Editor: Aprylia Shinta Bella

Sumber: purworejokab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah