Mulai dari TKI sampai UMKM, Berikut 10 Daftar Usaha yang dapat Mengajukan KUR BRI 2024! Ayok Simak Disini

- 28 April 2024, 09:21 WIB
 Daftar Usaha yang Bisa Mengajukan KUR BRI 2024! Mulai dari tki sampai umkm
Daftar Usaha yang Bisa Mengajukan KUR BRI 2024! Mulai dari tki sampai umkm /

 

INIPURWOREJO.COM - Bank BRI, sebagai salah satu bank terkemuka di Indonesia, telah menyediakan layanan KUR untuk masyarakat.

KUR Mandiri 2024 berakhir pada 31 Desember mendatang, memberikan waktu bagi yang berminat untuk mengajukannya.

Persyaratan dan Jenis Usaha Sebelum mengajukan, penting untuk sesuaikan jenis usaha yang dijalankan dengan ketentuan Bank BRI. Tidak semua jenis usaha memenuhi syarat untuk menerima layanan KUR ini.

Baca Juga: Simak Bunga, Kuota, dan Syarat Pengajuan KUR BRI 2024! Dapatkan Pinjaman Hingga 10 Juta dengan Bunga Rendah

Daftar Usaha Yang Bisa Mengajukan KUR BRI 2024

Berikut adalah jenis usaha yang bisa mengajukan KUR:

  1. UMKM pribadi.
  2. UMKM milik anggota keluarga dari tenaga kerja berpenghasilan tetap atau pekerja migran Indonesia.
  3. Golongan UMKM milik pekerja migran Indonesia yang pernah bekerja di luar negeri.
  4. UMKM di wilayah perbatasan dengan negara lain.
  5. UMKM milik pensiunan TNI, PNS, atau polisi, bahkan jika masih dalam masa persidangan.
  6. Gabungan kelompok tani, nelayan, atau kelompok usaha lainnya.
  7. UMKM milik pekerja yang terkena PHK.
  8. Calon pekerja migran Indonesia yang akan ke luar negeri.
  9. Calon peserta magang yang akan ke luar negeri.
  10. UMKM yang dimiliki ibu rumah tangga.

Proses Pengajuan

Setelah memastikan usaha memenuhi kriteria di atas, pengajuan KUR BRI 2024 dapat dilakukan sesuai prosedur. Pengajuan dapat dilakukan langsung ke Bank BRI terdekat, di mana jenis KUR yang bisa diajukan akan disesuaikan dengan jenis usaha yang dimiliki.

Baca Juga: KUR BRI Mikro April 2024 Bakal Cair Hari Ini, Segera Cek Rekeningmu dan Klaim Keuntungan Lainnya

Jika mengalami kesulitan, pihak BRI akan memberikan bantuan untuk memastikan proses berjalan lancar.

Sebelum mengajukan KUR BRI 2024, pastikan usaha Anda memenuhi kriteria yang ditetapkan. Dengan memahami jenis usaha yang dapat mengajukan KUR, proses pengajuan dapat dilakukan dengan lancar dan efisien.***

Editor: Aprylia Shinta Bella

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x