Sembilan Saksi Berhasil Melihat Hilal, Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1443 H Jatuh pada 2 Mei 2022

- 1 Mei 2022, 19:55 WIB
Ilustrasi - Sembilan Saksi Berhasil Melihat Hilal, Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1443 H Jatuh pada 2 Mei 2022
Ilustrasi - Sembilan Saksi Berhasil Melihat Hilal, Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1443 H Jatuh pada 2 Mei 2022 /Antara/Irwansyah Putra

Selain itu, dilihat pada parameter elongasi geosentrik berkisar antara 5,2 derajat sampai dengan 7,2 derajat.

Sementara rentang elongasi toposentris berada pada kisaran 4,9 derajat sampai dengan 6,4 derajat.

"Dengan parameter-parameter ini, maka posisi hilal di Indonesia saat ini telah memenuhi Kriteria Baru MABIMS (Menteri Agama Malaysia, Brunei Darussalam, Indonesia, dan Singapura)," kata Menag.

Kedua, Kemenag telah melaksanakan pemantauan atau rukyatul hilal pada 99 titik di Indonesia.

Baca Juga: Memaafkan Ternyata Berguna bagi Kesehatan, Simak Manfaat dan Tips untuk Saling Memaafkan

Kementerian Agama telah mendengar laporan dari sejumlah perukyah hilal yang bekerja di bawah sumpah pengadilan agama Kabupaten/Kota setempat, mulai dari provinsi Aceh hingga Papua.

Berdasarkan laporan yang disampaikan, terdapat perukyah yang menyatakan melihat hilal di beberapa titik.

Menag menyatakan, karena dua alasan tersebut dan setelah mendengar masukan dari ormas keagaman, Sidang Isbat menyepakati 1 Syawal 1443 H jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022.

"Alhamdulillah setelah satu bulan kita beribadah di bulan Ramadan, esok hari mari kita bersama menyambut hari kemenangan Idulfitri 1 Syawal 1443 H," ujarnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Senin, 2 Mei 2022, untuk Libra, Scorpio dan Sagitarius: Keberuntungan Akan Berpihak

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah