KOK BISA! Pasar Unggas Tamanwinagun Kebumen Sepi, Pedagang Malah Ngeluhnya ke Polisi, Begini Ceritanya

- 19 Mei 2023, 19:55 WIB
Para pedagang Pasar Tamanwinagun Kebumen saat mengikuti Jumat Curhat.
Para pedagang Pasar Tamanwinagun Kebumen saat mengikuti Jumat Curhat. /Humas Polres Kebumen

INIPURWOREJO.COM - Para pedagang Pasar Hewan Tamanrejo yang terletak di Kelurahan Tamanwinangun, Kecamatan Kebumen, Jawa Tengah, mengikuti kegiatan Jumat Curhat di pasar setempat, Jumat, 19 Mei 2023.

Jumat Curhat yang digelar Polres Kebumen ini untuk mendengarkan curhatan langsung dari masyarakat. Salah satunya para pedagang Pasar Hewan Tamanrejo Tamanwinangun.

Kegiatan Jumat Curhat ini dipimpin oleh Wakapolres Kebumen Kompol Bakti Kautsar, didampingi para pejabat utama Polres Kebumen.

Baca Juga: Waspada Gelombang Tinggi di Laut Selatan Jabar, Jateng dan Yogyakarta: Termasuk di Cilacap, Kebumen, Purworejo

Kesempatan itu dimanfaatkan para pedagang untuk mengeluh sepinya pengunjung di pasar unggas tersebut.

Salah satu pedagang, Bakir, menyampaikan dengan sepinya pengunjung, maka perputaran uang di pasar tersebut juga ikut berkurang.

"Sini itu kan pasar unggas ya Pak. Jadi seharusnya segalanya bentuk jual beli unggas ya di pasar ini. Bukan di pasar selain ini," kata Bakir, dihadapan para polisi.

"Sehingga jika dijadikan satu untuk jual beli unggas di pasar ini, maka pasar akan kembali ramai," sambung dia.

Baca Juga: Jadwal Bioskop Yogyakarta Hari Ini Jumat 19 Mei 2023: Ada Fast X, Kajiman, Simak Daftar Film Lainnya dan HTM

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x