Ribuan Umat Budda Meriahkan Parade Waisak dari Candi Mendut ke Borobudur, Ganjar: Semoga Semua Berbahagia

- 16 Mei 2022, 13:47 WIB
Ribuan Umat Budda Meriahkan Parade Waisak dari Candi Mendut ke Borobudur
Ribuan Umat Budda Meriahkan Parade Waisak dari Candi Mendut ke Borobudur /Kemenag

IniPurworejo.com - Ribuan orang memenuhi jalanan sepanjang Candi Mendut hingga Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Senin, 16 Mei 2022.

Dengan antuisias, mereka menantikan iring-iringan parade Waisak dalam rangkaian peringatan Hari Raya Tri Suci Waisak 2566 BE.

Sebanyak 1.200 peserta meramaikan Parade Waisak kali ini. Iring-iringan drum band, pasukan bendera, mobil hias, hingga pasukan festival lainnya, meramaikan acara itu.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Pemadaman Listrik di Gombong, Kebumen, Selasa, 17 Mei 2022: Ini Wilayah yang Terdampak

Suasana semakin meriah saat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, muncul di lokasi.

Masyarakat, baik yang ikut pawai maupun nonton di pinggir jalan, langsung berhamburan mendekati Ganjar.

“Pak Ganjar, selamat datang pak. Terima kasih sudah hadir di acara kami. Pak minta foto dulu pak,” kata para peserta pawai.

Ada juga emak-emak yang ada di pinggir jalan, sampai penjual cenderamata khas Borobudur, yang tak kalah antusias. Mereka berdesakan untuk salaman atau swafoto.

Baca Juga: Innalillahi! Bus Jurusan Jogja-Surabaya Kecelakaan di Tol Surabaya-Mojokerto, 13 Penumpangnya Tewas di Tempat

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: Humas Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x